Pandemi COVID-19 dan upaya menanggulangi pandemi mempengaruhi penyediaan dan pemanfaatan kesehatan ibu, bayi baru lahir, dan anak. Hal ini berdampak tidak langsung dalam meningkatnya kematian ibu dan anak. Pemerintah membatasi pergerakan masyarakat dengan menutup perbatasan, mengurangi transportasi umum, menghentikan kegiatan yang tidak penting, dan mengeluarkan perintah untuk membatasi jam pelayanan demi menghindari kerumunan. Pembatasan ini berdampak negatif pada ekonomi. Hilangnya pendapatan, kenaikan harga, dan beban sosial yang berlebihan akan mendorong kelompok rentan lebih jauh pada kemiskinan dan meningkatkan hambatan lainnya termasuk akses perawatan kesehatan. Hal inilah yang dapat menyebabkan meningkatnya kesakitan dan kematian ibu, bayi baru lahir dan anak di masa yang akan datang. Penelitan ini menggunakan Lives Saved Tool (LiST) untuk memperkirakan kematian tambahan karena berkurangnya cakupan intervensi pelayanan dan peningkatan prevalensi wasting untuk masa yang akan datang. Artikel ini telah dipublikasikan pada 2020 di The Lancet Global Health Journal.
Selengkapnya